Bootstrap : Definisi, instalasi


definisi bootstrap and how to use and instalasi

Definisi Bootstrap

Bootstrap adalah library framework CSS untuk desaign web baik itu front end maupun back end yang dirancang khusus memadukan antara HTML, Javascript dan CSS. Bootstrap banyak digunakan oleh programmer web base terutama di Indonesia, salah satu website terkenal yang menggunakan Bootstrap adalah Twitter.

Membuat web dengan bootstrap sebagai desain template sangat mudah dilakukan, kita hanya mengikuti aturan-aturan class yang telah ditetapkan oleh bootrap, Contoh Bootstrap dalam membuat tombol, kita hanya menambahkan class “btn” ke dalam tag tombol tersebut ( <button class="btn btn-default" type="submit">Button</button> ).

Cara Instalasi Bootstrap

Dalam membuat website menggunakan bootstrap tentunya kita harus mendownload library bootstrap terlebih dahulu. Library Bootstrap bisa didapatkan di situs resminya yaitu getbootstrap.com. Di situs tersebut di jelaskan bagaimana menggunakan class-class. Berikut ini bagaimana cara instalasi bootstrap :
  1. Masuk ke website bootstrap yaitu getboostrap.com.
  2. Klik tombol “Download Bootstrap”.
  3. Ekstrak file bootstrap ke dalam folder yang berisi website yang ingin kita bangun. Hasil ekstrak bootstrap berisi 3 buah folder yaitu CSS, fonts dan js.
Penjelasan masing - masing Folder :

Sebelum melangkah lebih jauh dalam pembuatan website, kita simak lebih dahulu penjelasan dari masing-masing folder Bootstrap yang telah kita download. Simak penjelasan sebagai berikut.
  1. Folder CSS
    Di dalam folder CSS terdiri dari 8 buah file, yaitu :
  • bootstrap.css
  • bootstrap.min.css
  • bootstrap.css.map
  • bootstrap.min.css.map
  • bootstrap-theme.css
  • bootstrap-theme.min.css
  • bootstrap-theme.css.map
  • bootstrap-theme.css.min.map
  1. Folder fonts
    Di dalam folder fonts terdiri dari 5 buah file, yaitu :
  • glyphicons-halflings-regular.eot
  • glyphicons-halflings-regular.svg
  • glyphicons-halflings-regular.ttf
  • glyphicons-halflings-regular.woff
  • glyphicons-halflings-regular.woff2
  1. Folder js
    Di dalam folder js terdiri dari 3 buah file, yaitu :
  • bootstrap.js
  • bootstrap.min.js
  • npm.js

Cara menggunakan bootstrap

Dalam menggunakan Bootstrap kita hanya perlu menuliskan beberapa kode diantara tag pembuka dan penutup head HTML. Berikut ini contoh cara menggunakan Boostrap :
<!DOCTYPE html> <html lang="en"> <head> <meta charset="utf-8"> <meta http-equiv="X-UA-Compatible" content="IE=edge"> <meta name="viewport" content="width=device-width, initial-scale=1"> <!-- The above 3 meta tags *must* come first in the head; any other head content must come *after* these tags --> <title>Bootstrap 101 Template</title> <!-- Bootstrap --> <link href="css/bootstrap.min.css" rel="stylesheet"> <!-- HTML5 shim and Respond.js for IE8 support of HTML5 elements and media queries --> <!-- WARNING: Respond.js doesn't work if you view the page via file:// --> <!--[if lt IE 9]> <script src="https://oss.maxcdn.com/html5shiv/3.7.3/html5shiv.min.js"> </script> <script src="https://oss.maxcdn.com/respond/1.4.2/respond.min.js"></script> <![endif]--> </head> <body> <h1> Hello, world! </h1> <!-- jQuery (necessary for Bootstrap's JavaScript plugins) --> <script src="https://ajax.googleapis.com/ajax/libs/jquery/1.12.4/jquery.min.js"> </script> <!-- Include all compiled plugins (below), or include individual files as needed --> <script src="js/bootstrap.min.js"></script> </body> </html>
Sangat mudah bukan menggunakan Bootstrap. Selamat mendisain ria.

Bootstrap : Definisi, instalasi Bootstrap : Definisi, instalasi Reviewed by Admin on 9:03 AM Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.